Persiapan dan Pelaksanaan Sulingjar Guru SD dan Kepala sekolah 2024 |
MerdekaBelajar26. Asesmen
Nasional (AN) adalah Evaluasi yang dilakukan oleh Pemerintah untuk pemetaan
mutu sistem pendidikan pada tingkat satuan pendidikan dasar dan menengah dengan
menggunakan instrumen asesmen kompetensi minimum, survei karakter, dan survei lingkungan
belajar. Dalam pelaksanaannya AN hanya dapat dilaksanakan dengan menggunakan sistem
tes berbasis komputer. Sedangkan moda tes yang dapat dipilih adalah moda tes
komputer daring (online) dan Semi Daring (semi online).
Mekanisme dan prosedur pelaksanaan AN mengacu kepada Keputusan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nomor 019/H/KP/2024 Tanggal 6 Maret Tahun 2024 tentang Pedoman Penyelenggaraan Asesmen Nasional.
Persiapan dan Pelaksaan ANBK 2024
Selanjutnya hal-hal yang bersifat teknis pelaksanaan di lapangan dijabarkan secara lebih rinci dalam Petunjuk Teknis (Juknis) Pelaksanaan AN. Tujuan diterbitkannya Juknis Pelaksanaan AN ini adalah untuk memberikan panduan teknis kepada pelaksana AN di tingkat pusat, daerah, dan satuan pendidikan dalam melaksanakan AN yang sesuai dengan POS AN.
Tidak semua bagian dari POS AN dicantumkan dalam Juknis ini tetapi hal-hal teknis yang dianggap penting dan belum tercantum di dalam POS AN yang diperjelas melalui Juknis ini. Diharapkan dengan adanya Juknis Pelaksanaan AN ini semua pemangku kepentingan dalam penyelenggaraan AN dapat melaksanakan AN dengan baik sehingga menghasilkan informasi yang bermanfaat bagi perbaikan dan kemajuan proses pembelajaran.
Survey Lingkungan Belajar Adalah : Alat ukur yang digunakan Untuk mengevaluasi dan memetakan Aspek Pendukung Kualitas Pembelajaran Dilingkungan Satuan Pendidikan.
Satuan Pendidikan atau Sekolah dikatakan baik Jika :
a. Proses Pemeblajaran yang berkualitas,
b. Guru-guru yang secara Konsisten Melakukan refleksi, dan melakukan Praktik pembelajaranya,
c. Kepala Satuan Pendidikan yang menerapkan Visi, Kebijakan dan Program yang berfokus pada kualitas Pembelajaran,
d. Iklim Satuan Pendidikan yang aman, menghargai Keberagaman dan Inklusif.
Dalam Survey Lingkungan Belajar, ada 9 Cakupan dimensi yang diasumsikan dapat mempengasruhi Pembelajaran Peserta didik.
- Latar Belakang Sosial Ekonomi Murid
- Kualitas Pemebelajaran Dikelas.
- Refleksi dan Pemebelajaran yang dilakukan Oleh Guru
- Kepemimpinan Instruksional
- Iklim Keamanan Satuan Pendidikan
- Iklim Kebhinekaan di Satuan Pendidikan
- Iklim Kesetaraan Gender
- Iklim Inklusivitas
- Dukungan Orang Tua, Stekholder, Warga Sekolah Terhadap Program Sekolah.
ليست هناك تعليقات: